home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dari Perdana Menteri Hingga Shalawat, Penyambutan Pengungsi Suriah Ke Kanada Tuai Rasa Haru

Senin, 14 Desember 2015 13:05 by reinasoebisono | 2406 hits
Dari Perdana Menteri Hingga Shalawat, Penyambutan Pengungsi Suriah Ke Kanada Tuai Rasa Haru
Image source: BBC

DREAMERS.ID - Sikap Kanada yang dengan sangat ramah menyambut pengungsi Suriah menuai pujian dan rasa haru dunia. Pemikiran para pengungsi yang ditolak dimana-mana karena ketakutan membawa ancaman terorisme seperti yang terjadi di Paris ditepis oleh Kanada.

Sebelumnya, foto-foto Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau menyambut langsung para keluarga pengungsi Suriah menjadi berita utama di berbagai media. Namun tidak hanya pemerintahnya saja yang menyambut baik para pengungsi, masyarakat Kanada pun tidak kalah antusias.


Image source: Facebook

Pihak keamanan harus sampai menertibkan masyarakat yang ingin menyambut para pengungsi. Banyak dari mereka yang membawa spanduk dan banner bertuliskan ‘Welcome to Canada’. Kini, sebuah video penyambutan berjudul ‘Welcome to Canada Syrian Refugees’ jadi viral.

Menariknya, video ini berisikan ratusan pelajar dan anak-anak yang mayoritas nonmuslim menyanyikan shalawat Badar. Nyanyian itu adalah pujian untuk mengingatkan umat muslim betapa berat perjuangan Nabi Muhammad hijrah dari Makkah ke Madinah.

Baca juga: Kerennya Masjid dari Stik Es Krim Karya Pengungsi Suriah Ini!

"Kebijakan ini kami ambil, karena yang kami sebut warga Kanada tidak ditentukan oleh warna kulit, agama, atau latar belakangnya, melainkan nilai-nilai, harapan, dan cita-cita yang mereka miliki," kata Trudeau.

Sikap-sikap Kanada tersebut menjadi salah satu negara yang paling banyak dan ramah menampung pengungsi Suriah yang terpaksa pergi dari tanah kelahirannya karena dikuasai ISIS. Bahkan Kanada melampaui negara-negara mayoritas muslim dalam upaya menampung imigran Suriah.

(rei/BBC/Merdeka)

Komentar
  • HOT !
    Momen menarik terlihat di acara penetapan presiden terpilih di gedung KPU, Jakarta, Rabu (24/4) hari ini). Prabowo Subianto terlihat akan memeluk Anies Baswedan sambil mengguncang tubuh rival Pilpresnya itu setelah selesai berpidato....
  • HOT !
    Tragedi penembakan mematikan di gedung konser Moskow menelan sedikitnya 137 jiwa dan pihak Rusia bergerak cepat dengan berhasil menangkap empat orang dan mendakwa mereka. Kesemuanya didakwa melakukan Tindakan terorisme....
  • HOT !
    Badan anak anak di bawah naungan PBB, UNICEF mengatakan jika lebih dari 13.000 anak anak sudah meninggal dunia di Gaza selama serangan Israel. PBB juga menambahkan jika kini banyak anak anak yang menderita malnutrisi atau kekurangan gizi parah....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)