home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wow, Warga AS Pamerkan Pencak Silat di Houston

Sabtu, 08 Juni 2013 01:00 by miko | 4909 hits
Wow, Warga AS Pamerkan Pencak Silat di Houston
bandung.eu

DREAMERSRADIO.COM - Budaya Indonesia sepertinya mulai melangkah ke dunia internasional. Kali ini seni beladiri  asli Indonesia, pencak silat mulai diminati oleh banyak negara. Baru-baru ini belasan warga Amerika Serikat yang telah mempelajari ilmu silat selam 10 tahun telah memamerkan kemahirannya di Houston.

Kemampuan yang dimilikinya ini rencananya akan dipertunjukan untuk memainkan jurus-jurus silat dalam event Bazar Tahunan Indonesia yang diselenggarakan KJRI Houston, Amerika Serikat pada 15 Juni mendatang.

Mereka adalah murid Perguruan Pencak Silat Dallas pimpinan Guru Ken Doc Dority. Silat yang akan ditampilkan yakni Silat Harimau Minangkabau dan Mande Muda. Bazar itu sendiri biasanya dihadiri sekitar 2.500 orang.

“Ternyata para sahabat pencinta silat Indonesia itu berlatih di garasi mobil rumah Doc yang sangat sederhana. Ruangan itu memang bisa menampung 15 orang, meski terasa agak sempit,” ungkap Konsul Jenderal RI di Houston, Al Busyra Basnur.

Baca juga: Lagi! Medali Emas ke-15 Indonesia dari Tim Pencak Silat

Pekan lalu, Konjen Al Busyra sempat mengunjungi tempat latihan perguruan pencak silat tersebut di rumah Doc. Menurutnya, mereka telah berlatih silat rata-rata selama 10 tahun. Mereka rutin berlatih dua kali sebulan. Kadang kala setiap minggu.

“Kita salut terhadap mereka yang dengan semangat tinggi belajar silat Indonesia. Mereka harus kita dukung. Di kalangan masyarakat, mereka adalah pelaku penting diplomasi Indonesia di AS. Orang AS saja sangat cinta silat, kita tentu harus lebih dari mereka,” terangnya.

Sebelumnya, Al Busyra juga mengatakan Pencak Silat Dallas juga pernah tampil dalam acara Indonesian Evening yang diselenggarakan KJRI Houston bekerjasama dengan Kerukunan Masyarakat Indonesia (KMI) Dallas-Forth Worth dan University of Texas pada 13 April 2013 lalu.

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)