home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Penemuan Horor 46 Tumpukan Mayat Migran di Truk Trailer San Antonio

Selasa, 28 Juni 2022 13:05 by reinasoebisono | 724 hits
Penemuan Horor 46 Tumpukan Mayat Migran di Truk Trailer San Antonio
Image source: The Daily Beast

DREAMERS.ID - Kabar menghebohkan dilaporkan dari San Antonio, Texas, Amerika Serikat, Senin (27/6) waktu setempat. Di mana anggota penegak hukum melaporkan penemuan sebuah truk trailer yang diduga membawa migran illegal atau migran gelap.

Betapa terkejutnya jika yang mereka temukan adalah tumpukan mayat mereka yang diguga migran illegal dari Meksiko. Melansir Independent via Detik, ada 46 mayat pria dan wanita di dalam truk trailer panjang tersebut.


Image source: KSAT12 News

Disebutkan juga, ada sekitar 16 orang, termasuk 4 orang anak yang mendapatkan perawatan di rumah sakit sekitar karena mengalami kelelahan parah, sesak napas dan heat stroke, mengutip The Daily Beast.

Baca juga: Korea Utara Kutuk Keras Amerika yang Gunakan Hak Veto Tolak Gencatan Senjata di Gaza

Tidak ada anak-anak yang menjadi korban jiwa dilaporkan dalam insiden tersebut. Departemen Pemadam Kebakaran San Antonio turut menyampaikan akan mengusut kasus tersebut dengan penyelidikan yang dipimpin oleh Investigasi Keamanan Dalam Negeri Amerika Serikat.


Image source: Detik

Saat penyelidik membuka kasus penyelundupan manusia ini, tiga tersangka dilacak dan ditangkap. Meskipun tidak jelas apakah pengemudi termasuk di antara mereka yang ditahan.

Para petugas mengatakan pintu truk telah terbuka sebagian ketika pihak berwenang pertama kali tiba di tempat kejadian tepat setelah pukul 6 sore. Di mana satu orang ditemukan tewas di luar truk. Sisanya ada di dalam, dengan banyak dari mereka yang masih hidup menunjukkan gejala serangan panas dan kelelahan karena panas, tidak bisa melarikan diri.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)