home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Deretan Tokoh yang Telah Tiba di Istana Disinyalir Calon Menteri, Ada Bos Go-Jek!

Senin, 21 Oktober 2019 10:50 by reinasoebisono | 15044 hits
Deretan Tokoh yang Telah Tiba di Istana Disinyalir Calon Menteri, Ada Bos Go-Jek!
Image source: Detik

DREAMERS.ID - Detik-detik pengumuman susunan Kabinet Kerja Jilid II di pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin semakin dekat karena dipastikan akan diumumkan hari ini. Beberapa tokoh bangsa yang wajahnya tak asing lagi pun sudah berdatangan ke Istana Negara, Jakarta. Namun benarkah menjadi menteri?

Seperti yang diberitakan sebelumnya, sejumlah kemeja putih panjang pun turut dibawa masuk ke Istana Merdeka pagi ini. Hal ini mengingatkan pada pengumuman susunan menteri pada tahun 2014 di mana semua menteri memakai kemeja putih berlengan panjang.

 

Dipantau dari laman Detik, Mahfud MD terlihat tiba di istana sekitar pukul 09.32 WIB, Senin (21/10) nampak mengenakan kemeja putih dan celana berwarna hitam. Mahfud MD mengaku kedatangannya karena dipanggil oleh Presiden Joko Widodo meski tak menjelaskan untuk apa urusan dan dipanggil melalui apa.

“Saya dipanggil. Tanggal 20," kata Mahfud.

Baca juga: Resmi, Menhan Prabowo Sandang Bintang 4 Di Pundaknya

Menariknya, ada sosok muda yang juga founder Go-Jek, Nadiem Makarim yang sudah tiba pukul 10.17 WIB dan juga memakai kemeja putih panjang dan celana hitam. Sama seperti Mahfud MD, Nadiem pun langsung masuk ke istana.

"Saya dipanggil ke presiden," kata Nadiem.

Sementara itu sosok wanita, Christiany Eugenia Tetty Paruntu yang juga Bupati Minahasa Selatan terlihat menyambangi istana memakai kemeja putih lengan panjang, plus, juga dengan celana hitam. Tetty lebih banyak diam saat dipanggil wartawan. Namun ia mengaku memakai pakaian tersebut karena memang pakaian kerjanya.

"Ini memang baju kerja," kata Tetty. "Belum tahu, belum tahu (datang untuk apa),"

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)