home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dikubur 12 Tahun, Jasad Mantan Pemimpin Irak Saddam Hussein Heboh Dikabarkan Hilang

Jumat, 20 April 2018 10:03 by reinasoebisono | 2618 hits
Dikubur 12 Tahun, Jasad Mantan Pemimpin Irak Saddam Hussein Heboh Dikabarkan Hilang
Image source: CNN

DREAMERS.ID - Isu hilangnya jasad mantan pemimpin Irak, Saddam Hussein menghilang kembali merebak. Tepatnya di Desa Al Awja, Irak, terdapat makam yang dibangun berbentuk mausoleum atau monumen yang jadi tempat peristirahatan terakhir pria yang disebut diktator itu.

Sayangnya, monumen makan itu hancur karena pertempuran di Irak di mana pesawat angkatan udaranya membom habis kompleks makan tersebut. Kondisinya kini pun rusak parah hingga menjadi puing reruntuhan.

Melansir Liputan6, ada beberapa pihak yang mengatakan jika makam tersebut sebenarnya kosong. Spekulasi pemindahan jenazah muncul beberapa tahun lalu diduga karena konflik bersenjata di Irak. Jenazah Saddam Hussein disebut telah dipindahkan sebelumnya ke tempat yang lebih aman dan bebas dari bombardir udara.

Kelompok paramiliter Syiah anti-Saddam Hussein, Hashed Al Shaabi, yang menjaga makam itu melaporkan bahwa makam Saddam Hussein di Al Awja hancur akibat bombardir udara yang dilakukan oleh pasukan koalisi pada puncak operasi militer dalam perang melawan ISIS di Irak. Makam itu dirudal karena dijadikan tempat bersarang para penembak jitu teroris.

Ada pun isu pemindahan itu dilakukan oleh sang putri, Hala Hussein yang tengah berada dalam pengasingan. Kabarnya, Hala memindahkan jenazah ayahnya ke Yordania, kata pasukan Hased Al Shaabi yang tak ingin disebut namanya tersebut.

Namun para cendekiawan Irak menyangsikan teori penjemputan jenazah oleh Hala Hussein itu.  "Mustahil. Hala Hussein tak mungkin kembali ke Irak." ujar si cendekiawan. "Tapi, jasad Saddam bisa saja dipindahkan secara rahasia ke lokasi yang tak diketahui oleh publik. Tak ada orang yang tahu proses dan lokasi pemindahannya,"

Berbeda lagi dengan Jaafar Al Gharawi, kepala keamanan kelompok paramiliter Hashed Al Shaabi, membantah kabar pemindahan jasad dan makam Saddam Hussein. "Jenazah itu masih ada di sana (di Al Awja) -- terlepas dari serangan udara yang melanda," ujarnya kepada AFP.

Sebelum hancur, makam itu menjadi situs ziarah yang dihias mewah. Di mana setiap tahunnya pada 28 April yang jadi hari peringatan ulang tahun Saddam Hussein, para pendukung dan sekelompok anak sekolah setempat akan berkumpul di sana.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)