home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sering Kecelakaan di Subway, Pemerintah Korea Habiskan Ratusan Milyar Untuk Fasilitas Ini

Jumat, 10 Juni 2016 14:20 by reinasoebisono | 2197 hits
Sering Kecelakaan di Subway, Pemerintah Korea Habiskan Ratusan Milyar Untuk Fasilitas Ini
Image source: Chosun Ilbo

DREAMERS.ID - Korea Selatan khususnya ibukota Seoul terkenal dengan transportasi massalnya yang nyaman dan masyarakat memang memilih untuk menggunakan transportasi massal untuk beraktifitas. Namun di balik itu, sering terjadi kecelakaan di fasilitas umum, terutama di stasiun kereta bawah tanah atau subway.

Melansir KoogleTV, sebanyak 61 orang meninggal dan 47 orang terluka di stasiun Seoul dan sekitarnya dalam waktu 3 tahun terakhir. Pemerintah Korea Selatan pun sigap mengambil langkah penanganan masalah ini untuk menjaga keamanan dan kenyamanan.

Nantinya, semua stasiun subway di Seoul akan memiliki pintu yang disebut screen door pada 2017 mendatang. Dari 231 stasiun subway, sebanyak 78 memiliki pintu semacam ini.

“Kami akan menginvestasikan 533.5 Milyar Won (Rp 6.1 Triliun) untuk proyek ini,” kata juru bicara Kementerian Lahan, Infrastruktur dan Transportasi pada Kamis (9/6). “Pemasangan pintu ini akan menambah keamanan penumpang dan mencegah kecelakaan,”

Tanggapan cepat pemerintah ini adalah reaksi dari banyaknya kecelakaan penumpang subway saat menaiki atau akan turun dari kereta. Banyaknya masyarakat yang menggunaka subway dan minimnya fasilitas keamanan seperti screen door membuat korban jatuh setiap waktunya.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)