home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ridwan Kamil Beri Wejangan Soal Baim Wong Daftarkan Merek Citayam Fashion Week

Senin, 25 Juli 2022 14:30 by bellaevania | 989 hits
Ridwan Kamil Beri Wejangan Soal Baim Wong Daftarkan Merek Citayam Fashion Week
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Netizen tanah air dihebohkan dengan kabar bahwa artis Baim Wong mendaftarkan merek Citayam Fashion Week di bawah nama perusahaannya PT. Tiger Wong Entertainment.

Netizen mempertanyakan mengapa Baim Wong mengklaim Citayam Fashion Week yang awalnya digagas oleh remaja-remaja seperti Bonge, Jeje, Roy dan Kurma.

Baim Wong sudah memberi klarifikasi bahwa tindakannya bukan semata-mata ingin meraup untung. Tetapi memiliki visi menjadikan Citayam Fashion Week sebagai ajang yang mempunya wadah yang legal. “Citayam Itu bukan milik saya. Ini milik Indonesia,” tulis penyataan Baim Wong melalui Instagram.

Menanggapi hal ini Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberi nasehat untuk Baim Wong dan pihak lain yang ingin mendaftarkan merek Citayam Fashion Week. “Dear Baim Wong dkk, Nasehat saya, tidak semua urusan di dunia ini harus selalu dilihat dari sisi komersial."

"Fenomena #CitayamFashionWeek itu adalah gerakan organik akar rumput yang tumbuhkembangnya harus natural dan organik pula,” tulis Ridwan Kamil di Instagram Senin (25/7).

Baca juga: 5 Tempat Nongkrong Anak Muda di Seoul, Ada Cheongdam Fashion Street

“Sekalinya diformalkan dan dimewahkan, apalagi oleh orang luar, malah akan hilang tujuan dan maksudnya. Dan biasanya gerakannya malah akan mati muda. Biarkan ini jadi cerita, bahwa fashion jalanan tetap adanya di jalanan. Bukan di sarinah, bukan di podcast, bukan pula harus menginternasional.”

“Biarkan tetap Slebew bukan Haute Couture. Ada kalanya mereka hanya butuh ruang ekspresi. Dan tidak perlu negara turut campur terlalu jauh. Tidak perlu pula individu2 di luar komunitasnya ikut-ikutan mengatur-ngatur."

"Jikapun ingin diorganisasikan lebih baik, biarlah mereka sendiri yang mengurusnya melalui komunitasnya. Oleh mereka bukan anda.”

Ridwan Kamil juga menyarakan Baim Wong mencabut pendafkataran merek ini. “Anda dan istri sudah hebat punya kerja2 luar biasa. Lanjutkan. Tapi bukan untuk inisiatif yang ini. Saran saya, pendaftaran HAKI ke Kemenkumham dicabut saja. Terima kasih jika bisa memahaminya.”

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Maskapai penerbangan Korea Selatan yang akhir tahun kemarin mengalami keccelakaan pesawat di Bandara Muan dikabarkan telah memutuskan untuk memangkas sekitar 1.900 penerbangan domestik dan internasional sampai bulan Maret....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol telah mencabut darurat militer pada Rabu (4/12), sekitar enam jam setelah ia mengumumkannya, menanggapi resolusi bulat Majelis Nasional untuk mencabut hukum tersebut....
  • HOT !
    Nadiem Makarim, Mantan Mendikbudristek telah menjalani serah terima jabatan atau sertijab dengan tiga Menteri Kabinet Merah Putih yang baru dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto, Senin (21/10) hari ini. Seperti yang diketahui, Presiden Prabowo memecah Kemendikbudristek menjadi 3 kementerian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)