Pada Kamis (24/11) dini hari, Sulli mendadak dilarikan ke ruang gawat darurat Rumah Sakit Universitas Seoul akibat mengalami cedera di pergelangan tangannya. Kabar ini kemudian menimbulkan dugaan dari sejumlah netizen bahwa Sulli melakukan percobaan bunuh diri.
SM Entertainment langsung membantah dan menyatakan bahwa cedera itu diakibatkan oleh kecerobohan Sulli saat berada dirumah. Kemudian, berbagai outlet media Korea mulai merilis detil tentang kejadian ini yang diambil dari sumber seorang pegawai rumah sakit yang mengatakan Sulli cedera di pergelangan tangan sebelah kiri dengan luka yang lebarnya 5cm dan cukup dalam.
Untuk itu, Sulli langsung menerima perawatan dan menjalani serangkaian foto x-ray. Saat dikonfirmasi ke pihak Rumah Sakit Universitas Seoul, mereka menolak memberikan informasi lebih detil yang berhubungan dengan Sulli karena tidak bisa diumbar begitu saja.