DREAMERSRADIO.COM - Sebuah kecelakaan kapal di Sungai Yangtze, Cina pada Senin (1/6) malam lalu hingga kini dilaporkan masih dalam penanganan tim SAR. CCTV melaporkan setidaknya ada 39 jenazah yang diangkat dari sungai sementara masih ada 370 orang lainnya yang belum ditemukan.
Dilansir Channel News Asia, kecelakaan yang mengakibatkan kapal terbalik karena tornado yang besar tersebut hingga kini sudah menewaskan sebanyak 65 orang yang mayoritas adalah para turis usia lanjut. Tim SAR pun masih berusaha keras menyelematkan para penumpang lainnya yang belum ditemukan yang tercatat ada sebanyak 456 orang.
Seorang ahli dari Universitas Naval di Cina memperkirakan bahwa masih banyak penumpang yang terjebak di dalam kapal yang terbalik tersebut dan masih bisa diselamatkan. Menurut perhitungannya, mereka masih bisa bernapas karena ada sisa udara di dalam kapal tersebut.
“Kapal itu tenggelam dalam waktu yang sangat singkat. Itu artinya masih ada udara yang terjebak di dalam lambung kapal. Yang kemungkinannya di sana masih ada sejumlah penumpang yang selamat,” kata Li Qixiu kepada Xinhua News.
Baca juga: Hiii, Berani Naik Kapal Pesiar Mewah Penuh Zombie Ini?
Sejauh ini, tim SAR baru bisa menyelamatkan 14 orang dari kecelakaan yang terjadi di Hubei, Jinli, Cina tersebut. Dari 14 orang tersebut termasuk salah satunya adalah kapten kapal.Insiden tersebut menjadi salah satu peristiwa kecelakaan terburuk dalam sejarah transportasi kapal di Cina dalam kurun waktu 70 tahun terakhir. Pada tahun 1948, sebuah kapal yang melintas di Sungai Huangpu tenggelam dan menewaskan sedikitnya 1.000 orang.
Waah.. semoga para penumpang masih bisa ditemukan dengan selamat ya, Dreamers! (Syf)