home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Intip Ramai-ramai Inovasi Mal-mal Jakarta dengan Teknologi Sensor di 'New Normal'

Jumat, 26 Juni 2020 12:16 by reinasoebisono | 494 hits
Intip Ramai-ramai Inovasi Mal-mal Jakarta dengan Teknologi Sensor di 'New Normal'
Image source: Liputan6

DREAMERS.ID - Berbagai mal di DKI Jakarta diklaim siap menerima publik untuk kembali berbelanja dengan menerapkan teknologi baru di sejumlah area agar protokol kesehatan seperti physical distancing tetap terjaga.

Via Liputan6, Asosiasi Pengelola Pusat Belanja (APPBI) menegaskan mal yang menjadi anggotanya siap untuk beroperasi kembali di era new normal atau kenormalan baru ini. Sang Ketu APPBI, Ellen Hidayat mengatakan ada penggunaan teknologi sensor untuk meminimalisir terjadinya kontak langsung.

Hal ini juga menindaklanjuti instruksi Pemprov DKI Jakarta yang meminta pengelola pusat perbelanjaan dan mal untuk kooperatif melaksanakan protokol kesehatan saat new normal.

"Mal di DKI kini telah melakukan berbagai inovasi dengan penggunaan sensor. Sehingga kontak langsung akan diminimalisir," kata Ellen dalam diskusi virtual via Facebook BNPB, Jumat (26/6).

Baca juga: Jakarta Sudah Bukan Ibu Kota dan Alami Kekosongan Hukum Terkait Status Ibu Kota?

Sebanyak 80 pusat perbelanjaan yang dikelolanya telah menerapkan penggunaan teknologi sensor. Namun inovasi ini akan disesuaikan dengan kemampuan masing-masing pengelola. Sejumlah fasilitas di mal yang telah memanfaatkan teknologi sensor yaitu wastafel cuci tangan, sabun cuci tangan dan hand sanitizer otomatis.


Image source: Liputan6

Ada juga beberapa fasilitas lift di pusat perbelanjaan tertentu yang kini telah menggunakan sensor sehingga pengunjung tidak perlu bersentuhan langsung denan tombol operasional. Bahkan area parkir juga memanfaatkan teknologi sensir baik saat masuk hingga ke pembayaran parkir.

"Berbagai inovasi ini untuk memastikan protokol kesehatan tetap berjalan. Untuk itu, pengunjung juga harus patuh dalam aturan di mal," tukasnya.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    BUJT atau Badan Usaha Jalan Tol memberikan potongan tarif jalan tol sampai dengan 20% pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445H/Lebaran 2024. PT. Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa....
  • HOT !
    Outlet media Maeil Kyungjae pada Kamis (21/3) melaporkan bahwa oknum kepolisian yang diduga membocorkan informasi investigas kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun, ditangkap....
  • HOT !
    Prabowo Subianto, purnawirawan Letnan Jenderal kini resmi menyandang Bintang 4 TNI di pundaknya. Momen ini terjadi di Rapat Pimpinan TNI Polri 2024 pagi ini, 28 Februari 2024 yang dilangsungkan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)