home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Stainless Steel dan Plastik Dianggap Menjadi Tempat Favorit Virus Corona

Jumat, 13 Maret 2020 13:20 by Rie127 | 1271 hits
Stainless Steel dan Plastik Dianggap Menjadi Tempat Favorit Virus Corona
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Beberapa bulan belakangan ini pemakaian stainless steel memang banyak digunakan dalam rangka go green atau mengurangi penggunaan plastik. Sayangnya studi menemukan bahwa virus corona dapat hidup pada benda berbahan stainless steel.

Baca juga: Ada Puluhan Artis Korea Dinyatakan Positif COVID-19 Sepanjang 2021

Laboratorium virologi National Institutes of Health di Amerika Serikat (AS) menyatakan bahwa virus corona dapat hidup hingga tiga hari pada benda berbahan stainless steel dan plastik. Hal ini diketahui setelah tim NIH melakukan uji coba dengan menempatkan virus tersebut di beberapa benda.

Dalam penelitiannya, peneliti NIH menggunakan tujuh bahan yang biasanya ditemukan di rumah dan di rumah sakit untuk melihat seberapa lama virus tersebut dapat menular dan menguji kemampuan virus corona di udara.

Hasilnya, peneliti menemukan fakta bahwa bahan yang paling disukai virus corona adalah stainless steel dan plastik, di mana virus tersebut masih dapat dikumpulkan setelah tiga hari dan mungkin bertahan sedikit lebih lama. 

Peneliti juga menyatakan, bahwa virus corona tidak menyukai benda-benda yang berbahan tembaga, maka dari itu virus hanya dapat bertahan selama 4 jam. Sedangkan di udara, penelitian menunjukkan virus corona mampu bertahan selama sekitar tiga jam.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)