home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pihak Berwajib Minta Maaf Atas Bocornya Informasi Rahasia Saat Sulli Ditemukan Meninggal

Kamis, 17 Oktober 2019 16:28 by muthiasp | 28276 hits
Pihak Berwajib Minta Maaf Atas Bocornya Informasi Rahasia Saat Sulli Ditemukan Meninggal
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Pada Kamis (17/10), Markas Besar Bencana dan Keamanan Gyeonggi telah mengeluarkan permintaan maaf resmi kepada publik setelah laporan tentang upaya pertolongan pertama, serta waktu dan lokasi kepergian Sulli pada 14 Oktober bocor ke publik.

Perwakilan dari Markas Besar Bencana dan Keselamatan Gyeonggi, Jung Yo Ahn, menyatakan, "Kami ingin dengan tulus meminta maaf kepada publik atas kebocoran eksternal terkait laporan panggilan darurat 119 (nomor telepon darurat Korea) baru-baru ini,” ujarnya sambil membungkukkan badan.

Jung Yo Ahn, yang bertugas mengawasi dan mengaudit di departemen, menyatakan, “Sangat memalukan dan mengecewakan bahwa informasi internal dibocorkan secara eksternal oleh petugas pemadam kebakaran, yang harusnya memberikan contoh sebagai pelayan publik, dan menunjukkan integritas ketika bertugas melindungi hidup masyarakat”.

Baca juga: Sulli Mengaku Tersiksa dengan Beauty Privilege

Ia menjelaskan bahwa informasi itu bocor ke media sosial melalui seorang karyawan. Rincian dari laporan internal kemudian diposting di situs portal dan blog terkenal. "Kami telah menjelaskan kepada orang-orang yang mengelola situs portal dan blog bahwa membagikan informasi tersebut adalah ilegal, dan telah mengambil langkah-langkah yang diperlukan”.

Jung Yo Ahn menambahkan bahwa saat ini sedang dalam proses menyelidiki bagaimana informasi itu bocor, dan akan langsung menindak tegas ketika sudah menemukan bukti yang kuat, “Ada tindakan tegas yang diambil sesuai dengan undang-undang terkait”. Ia juga memastikan apabila sistem internal akan diperbaiki dengan memperkuat program pendidikan agar tidak terulang.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)