home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dianugerahi Naik Pangkat, Ini Identitas Lima Anggota Polri yang Tewas di Kerusuhan Mako Brimob Depok

Rabu, 09 Mei 2018 20:05 by muthiasp | 2073 hits
Dianugerahi Naik Pangkat, Ini Identitas Lima Anggota Polri yang Tewas di Kerusuhan Mako Brimob Depok
Image source: Viva

DREAMERS.ID - Pada Selasa (08/05), kerusuhan hebat antara narapidana dengan dan polisi terjadi di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok. Akibatnya, lima orang polisi dan satu tahanan tewas di lokasi. Identitas para anggota polisi tersebut pun terbongkar, dan dianugerahi naik pangkat.

Dilansir dari laman Okezone, mereka adalah Bripda Wahyu Catur Pamungkas, Bripda Syukron Fadhli, Ipda Rospuji, Bripka Denny, dan Briptu Fandi. Kelima anggota Densus tersebut mendapat kenaikan pangkat luar biasa.

"Kami sampaikan bahwa insiden ini memakan korban jiwa ada enam rekan kami gugur dalam peristiwa ini rekan kami lima gugur sudah di RS Kramat Jati dan satu dari mereka terpaksa kita kakukan upaya kepolisian karena melakukan perlawanan kepada petugas dan mengambil senjata petugas," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri M Iqbal, melansir CNN Indonesia.


Image source: kumparan

Baca juga: Buka-bukaan Ahok Pengalaman Di Penjara Sampai Jadi Komut Pertamina: Udah Merasakan 'Lockdown' Duluan

"Penghargaan ini diberikan pada anggota Polri yang dinyatakan gugur dalam melaksanakan tugas kepolisian," ujar Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto melalui Surat Telegram bernomor STR/264/V/HUM.1.1/2018, mengutip kumparan.

Sehingga pangkat mereka saat ini menjadi:

  1. Iptu Luar Biasa Anumerta Yudi Rospuji Siswanto
  2. Aipda Luar Biasa Anumerta Denny Setiadi
  3. Brigpol Luar Biasa Anumerta Fandy Setyo Nugroho
  4. Briptu Luar Biasa Anumerta Syukron Fadhli
  5. Briptu Luar Biasa Anumerta Wahyu Catur Pamungkas

Sementara itu, satu orang lain yang tewas merupakan tahanan teroris. Polisi menembak mati teroris tersebut karena merebut senjata polisi bernama Abu Ibrahim alias Beny Syamsu, narapidana teroris Pekanbaru. Polisi yang diduga masih hidup sebagai sandera yaitu Brigadir Iwan Sarjana.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)