home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tangis dan Permintaan Maaf Sukmawati Atas Puisi Kontroversial Kidung VS Azan

Rabu, 04 April 2018 16:20 by reinasoebisono | 2109 hits
Tangis dan Permintaan Maaf Sukmawati Atas Puisi Kontroversial Kidung VS Azan
Image source: CNN

DREAMERS.ID - Setelah sebelumnya menyangkal jika puisi kontroversialnya mengandung unsur SARA dan penistaan agama, Sukmawati Soekarnoputri akhirnya muncul ke hadapan publik seraya meminta maaf atas karyanya di gelaran fashion show Indonesia Fashion Week 2018.

Ia berbicara mengenai puisi karangannya yang berjudul ‘Ibu Indonesia di konferensi pers di Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (4/4) hari ini. Melansir Detik, ada lima poin yang disampaikan Sukmawati, di mana pada poin kelima, ia meminta maaf dan menangis.

"Dari lubuk hati yang paling dalam saya mohon maaf lahir dan batin, kepada umat Islam Indonesia," ujar Sukmawati. "Dengan ini saya mohon maaf lahir dan batin kepada umat Islam di Indonesia, khususnya bagi yang merasa tersinggung terhadap puisi,"

Menurutnya lagi, diungkapkan Sukmawati jika puisi tersebut ia buat dan dibacakan karena mengikuti tema pagelaran busana yang tengah berlangsung. Seperti diberitakan sebelumnya, anak dari Presiden Pertama, Soekarno itu membacakan puisi saat acara runway desainer Anne Avantie.

Baca juga: Makna Di Balik Ajakan Ramai-ramai Memaafkan Sukmawati Karena Puisi 'Kidung VS Azan'

"Saya sebagai seniman dan budayawan, ini murni karya satra saya mewakili pribadi tidak ada niatan menghina Islam dengan puisi. Saya muslim yang bangga dengan keislaman," tegas Sukmawati.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, 

Dalam isi puisi tersebut, Sukmawati menyinggung kidung lebih merdu dari azan serta sari konde yang lebih cantik dari cadar. Hal ini menuai protes keras dari berbagai kalangan yang menganggap Sukmawati memercik kembali api Ahok Jilid II.

“Aku tak tahu syariat Islam. Yang kutahu suara kidung Ibu Indonesia, sangatlah elok. Lebih merdu dari alunan azan mu” begitu salah satu kutipan puisi Sukmawati.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)