home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Disebut Demokrasi 'Kebablasan', Ini Komentar Jokowi Soal Isu Politik-SARA 'Pemecah Belah' Bangsa

Rabu, 22 Februari 2017 15:00 by reinasoebisono | 3049 hits
Disebut Demokrasi 'Kebablasan', Ini Komentar Jokowi Soal Isu Politik-SARA 'Pemecah Belah' Bangsa
Image source: Liputan6

DREAMERS.ID - Beberapa bulan belakangan, isu SARA dan politik kerap menjadi trending dan dibicarakan di sosial media, serta jadi fokus pemberitaan media. Sayangnya, isu-isu tersebut dinilai memecah-belah bangsa karena banyak yang bernada provokasi dan politisasi.

Hal ini ternyata tak ditampik oleh Presiden Jokowi yang bahkan menyebut kebebasan di Indonesia sudah melampaui batas. Ayah dari Kaesang Pangarep itu pun mengatakan jika demokrasi di Indonesia sudah ‘kebablasan’.

"Banyak yang bertanya kepada saya apakah demokrasi kita ini sudah terlalu bebas dan sudah kebablasan. Saya jawab iya, demokrasi kita ini sudah terlalu kebablasan," kata Jokowi dalam pidato politik di pelantikan pengurus DPP Hanura.

Praktik demokrasi yang ‘kebablasan’ terutama dalam bidang politik ini disebut Jokowi menyebabkan terjadinya artikulasi politik yang tak biasa, melansir Detik. Seperti liberalisme, radikalisme, fundamentalisme, sektarianisme dan lainnya yang bertentangan dari ideologi Pancasila.

Baca juga: Resmi, Menhan Prabowo Sandang Bintang 4 Di Pundaknya

"Penyimpangan praktik demokrasi itu mengambil bentuk nyata seperti yang kita lihat akhir-akhir ini seperti politisiasi SARA, ini harus kita ingatkan kita hindari," kata Jokowi.

Jokowi pun menambahkan jika manuver-manuver tersebut memunculkan isu SARA yang merusak bangsa. Seperti kebencian, fitnah, kabar bohong, saling memaki dan menghujat yang harus dihindari.

"Ini kalau kita terus-teruskan bisa menjurus kepada pecah belah bangsa kita. Saya meyakini ini menjadi ujian kita yang nantinya kalau ini kita bisa lalui dengan baik akan menjadikan kita semakin dewasa, akan menjadikan kita semakin matang. Akan menjadikan kita semakin tahan uji bukan melemahkan," lanjut Jokowi.

Tak ditutup dengan mengeluh, Jokowi yakin jika kondisi sekarang adalah ujian yang nantinya bisa membawa Indonesia menjadi lebih baik, lebih dewasa serta semakin matang dan tahan uji. Bukan melemahkan bangsa di masa depan.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)