home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ada Gerakan 3 Juta KTP Tolak Pencalonannya, Ini Tanggapan Santai Ahok

Rabu, 03 Agustus 2016 11:10 by fzhchyn | 1021 hits
Ada Gerakan 3 Juta KTP Tolak Pencalonannya, Ini Tanggapan Santai Ahok
Image source: bisnis.com

DREAMERS.ID - Resmi memutuskan maju ke Pemilihan Gubernur DKI Jakarta lewat jalur partai politik, dukungan untuk Gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama masih terus mengalir. Namun tak sedikit juga pihak yang menyatakan penolakan pencalonan Ahok untuk kembali memimpin ibukota.

Ahok pun menanggapi sebuah gerakan pengumpulan tiga juta KTP warga Jakarta untuk menolak kepemimpinannya. Seperti biasa, Ahok pun menanggapinya dengan santai bahkan menantang agar KTP-KTP tersebut bisa segera dikumpulkan.

"Kumpulin saja tiga juta, enggak apa-apa," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Selasa (2/8) melansir Liputan6. Selain tidak terlalu mempedulikan gerakan itu, Ahok juga tidak mau memusingkan penolakan terhadapnya di Festival Condet pekan lalu yang terlihat adanya beberapa spanduk yang menentang dirinya.


Image source: Liputan6

Baca juga: Jika Ditugaskan Megawati Ahok Siap Lawan Ridwan Kamil Di Pilkada Jakarta?

Menurut Ahok, spanduk itu bukan dipasang warga setempat. "Waktu dicek ke sana, enggak ada tuh yang nolak. Yang masang (spanduk) bukan orang sana," ujarnya. Dirinya mencontohkan saat mendatangi resepsi pernikahan warga setiap akhir pekan namun selalu mendapat sambutan yang antusias dari warga.

Gerakan Tolak Ahok dengan pengumpulan tiga juta KTP dikabarkan tengah dilakukan sejumlah RT dan RW di Jakarta. Selain itu, terdapat pula spanduk penolakan warga terhadap Ahok di Condet, mulai dari Rindam Jaya sampai Masjid Al-Hawi, bahkan sampai di Jalan Raya Bogor dan area PGC Cililitan.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea bersama dengan Korea Creative Content Agency (KOCCA) akan menyelenggarakan K EXPO INDONESIA 2024 di Jakarta, Indonesia, dari tanggal 14 hingga 17 November 2024....
  • HOT !
    Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih yang akan dilantik pada akhir pekan ini diketauhi telah dan sedang menggelar pembekalan anggota kabinet di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang juga adalah kediaman pribadinya....
  • HOT !
    Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengunjungi Divisi Infanteri ke 15 Angkatan Darat pada Selasa (17/9), yang merupakan tempat RM BTS saat ini bertugas sebagai bagian dari band militer....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)