home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wow, Kakek 91 Tahun Pecahkan Rekor Angkat Beban

Senin, 17 Juni 2013 13:19 by miko | 1423 hits
Wow, Kakek 91 Tahun Pecahkan Rekor Angkat Beban
metro.co.uk

DREAMERSRADIO.COM - Jika biasanya banyak orang yang telah berusia 91 tahun menghabiskan waktunya dengan minum secangkir teh atau bermain dengan cucu. Tetapi hal tersebut tidak terjadi pada Sy Perlis. Pasalnya saat ini ia baru saja memecahkan rekor dunia dengan mengangkat beban 85 kilogram.

Dilansir dari Metro, Perlis mulai ikut bersaing di kompetisi sejenis ketika usianya sudah menyentuh 86 tahun. Ia pun ditetapkan sebagai manusia tertua dalam kompetisi di National Bench Push-Pull Press and Dead Lift Championships, di Phoenix, Arizona.

Tak hanya itu, Perlis pun dianugerahi gelar rekor dunia. Hebatnya, Perlis sempat mempertahankan rekor sebelumnya selama delapan tahun di kelas 61 kg. Ini berarti, Perlis telah berupaya untuk menambah beban berat sebesar 23,5 kg.

Sekadar diketahui, rata-rata pria di puncak kebugarannya untuk bisa angkat bebang antara 130 lbs dan 160 lbs. Namun Perlis bisa mencapainya di usia 91 tahun.

Baca juga: Usai Selamet-Nenek Rohaya, Kini Heboh Kisah Gadis 18 Tahun Dinikahi Kakek 62 Tahun

“Saya mendapat banyak kepuasan dari itu, dan itu membuat saya merasa baik, dan itu baik bagi saya. Dokter mengatakan jika saya bisa melakukannya,” tutur Perlis.

Sementara itu, Presiden National Bench Push-Pull Press and Dead Lift Championships Gus Rethwisch mengakui jika Perlis sebagai inspirasi.

“Kami sudah banyak atlet di jenis ini di 80-an dan kadang-kadang kita mendapatkan satu orang berusia 90 dan lebih, tetapi mereka tidak pernah terinspirasi orang (seperti Perlis),” tuturnya.

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)